Kanal

Fanlugar Kembali Gelar Buka Puasa Bersama

BENGKALIS, riaumadaninews.com - Forum Anak Desa Lubuk Garam (Fanlugar) kembali menggelar acara berbuka bersama (Bukber) bersama anak-anak Dusun Suka Jadi (Sepotong Pasar) Desa Lubuk Garam. Kegiatan Berbuka Bersama ini dilaksanakan di Teras Masjid Nurul Iman Dusun Suka Jadi. Kegiatan Berbuka Bersama ini dimulai dari jam 16:30 WIB sampai selesai jam 19:00 WIB. 

Acara berbuka bersama ini dihadiri oleh Ketua Penggurus Masjid Nurul Iman Ustad Nazri dan Zuir selaku Fasilitator Fanlugar, turut hadir kepengurusan Forum Anak Desa Liang Banir dan Kepengurusan Forum Anak Desa Tanjung Datuk.

Kegiatan Berbuka Bersama ini diawali dengan Kata Sambutan Ketua Fanlugar oleh Nuraini dan dilanjutkan dengan kata sambutan dari Zuir selaku Ketua Fasilitator Fanlugar menuturkan acara buka bersama telah rutin dilaksanakan oleh Fanlugar setiap tahunya pada Bulan Suci Ramadhan.

"Alhamdulillah Acara Berbuka Bersama ini sudah rutin kami laksanakan setiap tahunnya pada Bulan Ramadhan, Buka Bersama tahun semalam sudah dilaksanakan di Dusun Suka Makmur bersama adik Santri TPQ AT Taqwa, dan alhamdulillah kali ini Berbuka Bersama dilaksanakan di Dusun Suka Jadi, Bersama adik-adik Dusun Suka Jadi (Sepotong Pasar) Desa Lubuk Garam". Ungkap Zuir.

Zuir juga berharap dengan adanya Berbuka Bersama ini bisa mempererat hubungan Persaudaraan keluarga Besar Fanlugar juga dengan adik-adik di desa Lubuk Garam. Dan juga dengan adanya kegiatan Buka Bersama ini bisa memotivasikan adik-adik untuk lebih giat dalam beribadah khususnya berpuasa pada bulan Ramadhan ini.

Sambil menunggu waktu berbuka, dilanjutkan dengan Penampilan Nasyid dari Mitha Calya Puspa salah satu Anggota Fanlugar menyanyikan lagu "Maulana ya Ramadhan", suasana pun menjadi gembira dan adik-adik mengikuti lirik lagu yang dinyanyikan.

Setelah penampilan Nasyid, dilanjutkan dengan Materi Islami yang disampaikan oleh Zuir Fasilitator Fanlugar dan Kuis yang dipimpin oleh Aufa Syahira Anggota Fanlugar. 

Pada saat penyampaian Materi Islami, adik-adik mendengarkan dengan seksama karena di akhir materi akan ada sesi tanya jawab (kuis) dan hadiah yang telah disiapkan oleh Fanlugar. Setelah selesai penyampaian Materi Islami, dilanjutkan dengan Kuis dipimpin oleh Aufa Syahira. Satu persatu secara bergiliran, adik-adik mangangkat tanggan untuk menjawab pertanyaan kuis yang telah diberikan dan dilanjutkan dengan pembagian hadiah kepada pemenang kuis.

Setelah selesai kegiatan dan sambil menunggu waktu berbuka puasa, waktu berbuka puasa pun telah tiba. Dilanjutkan kegiatan inti yaitu Berbuka Bersama dengan makanan yang telah disediakan. Selanjutnya, dilanjutkan dengan sholat magrib berjamaah di masjid. Setelah selesai melakukan kegiatan Berbuka Bersama Tarakhir sesi Foto Bersama dan Salam Salaman.

Ikuti Terus Riaupower

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER